PLN Ngabang Targetkan 600 Pelanggan
NGABANG-PT. PLN (Persero) terus menggalakan program sejuta sambungan. Kali ini program tersebut sudah masuk dalam tahap II. Di PT. PLN (Persero) Ranting Ngabang sendiri, untuk program sejuta sambungan tersebut ditargetkan sebanyak 600 pelanggan pada tahap kedua itu.
Menurut Manajer PT. PLN (Persero) Ranting Ngabang, Urbanus mengatakan program sejuta sambungan ini dilakukan di wilayah Ngabang, Pahauman, Darit, Senakin dan Serimbu. “Untuk saat ini sudah sekitar 70 persen calon pelanggan yang sudah memasukan permohonannya. Semua permohonan tersebut tentu akan kita proses. Pada tahap kedua inipun kita sudah membuka pendaftaran sejak bulan Maret lalu,” ujar Urbanus, Rabu (30/3) di kantornya.
Dikatakannya, untuk biaya penyambungan listrik disetor kepada pihak Bank. Biaya penyambungan ini sebesar Rp. 750/VA. Biaya tersebut diluar instalasi dan surat laik operasi (LSD). “Pada program sejuta sambungan ini, pihak PLN hanya memberikan meterannya saja. Sedangkan pemasangan instalatir tidak dilakukan PLN,” katanya.
Selain program sejuta sambungan tersebut, PT. PLN (Persero) Ranting Ngabang juga melayani penambahan daya listrik secara gratis. Program penambahan daya listrik gratis inipun sudah dilakukan launching pada Jumat pekan lalu. “Adapun penambahan daya listrik gratis yang akan kita layani yaitu penambahan daya listrik dari 450 VA ke 1300 VA dan 2.200 VA. Kemudian, dari 900 VA ke 1.300 dan 2.200. Dalam program inipun kita akan menampung pelanggan sebanyak-banyaknya,” jelas Urbanus. Ia menambahkan, jika pihak PLN Ranting Ngabang ditelepon oleh pelanggan yang akan menambah daya, pihak PLN akan siap mendatangi rumah pelanggan bersangkutan untuk melakukan penambahan daya. “Sedangkan nomor telepon yang bisa dihubungi di PLN Ranting Ngabang yakni (0563) 21073 dan (0563) 22030,” katanya. (wan)
NGABANG-PT. PLN (Persero) terus menggalakan program sejuta sambungan. Kali ini program tersebut sudah masuk dalam tahap II. Di PT. PLN (Persero) Ranting Ngabang sendiri, untuk program sejuta sambungan tersebut ditargetkan sebanyak 600 pelanggan pada tahap kedua itu.
Menurut Manajer PT. PLN (Persero) Ranting Ngabang, Urbanus mengatakan program sejuta sambungan ini dilakukan di wilayah Ngabang, Pahauman, Darit, Senakin dan Serimbu. “Untuk saat ini sudah sekitar 70 persen calon pelanggan yang sudah memasukan permohonannya. Semua permohonan tersebut tentu akan kita proses. Pada tahap kedua inipun kita sudah membuka pendaftaran sejak bulan Maret lalu,” ujar Urbanus, Rabu (30/3) di kantornya.
Dikatakannya, untuk biaya penyambungan listrik disetor kepada pihak Bank. Biaya penyambungan ini sebesar Rp. 750/VA. Biaya tersebut diluar instalasi dan surat laik operasi (LSD). “Pada program sejuta sambungan ini, pihak PLN hanya memberikan meterannya saja. Sedangkan pemasangan instalatir tidak dilakukan PLN,” katanya.
Selain program sejuta sambungan tersebut, PT. PLN (Persero) Ranting Ngabang juga melayani penambahan daya listrik secara gratis. Program penambahan daya listrik gratis inipun sudah dilakukan launching pada Jumat pekan lalu. “Adapun penambahan daya listrik gratis yang akan kita layani yaitu penambahan daya listrik dari 450 VA ke 1300 VA dan 2.200 VA. Kemudian, dari 900 VA ke 1.300 dan 2.200. Dalam program inipun kita akan menampung pelanggan sebanyak-banyaknya,” jelas Urbanus. Ia menambahkan, jika pihak PLN Ranting Ngabang ditelepon oleh pelanggan yang akan menambah daya, pihak PLN akan siap mendatangi rumah pelanggan bersangkutan untuk melakukan penambahan daya. “Sedangkan nomor telepon yang bisa dihubungi di PLN Ranting Ngabang yakni (0563) 21073 dan (0563) 22030,” katanya. (wan)
0 Response to "*Program Sejuta Sambungan Tahap II"