Tidak Setuju Mempersalahkan Perbedaan

07.02 Diposting oleh HERI IRAWAN

Gawe Dire’
BUPATI Landak DR Drs Adrianus AS MSi, menyatakan di Kabupaten Landak begitu banyak budaya, karakter yang semunya akan menjadi begitu indah, bagaikan sebuah Mozaik, apabila dirangkai dengan sebuh keharmonian.
“Kita yang sudah terikat satu nilai, jangan terkontaminasi dengan mitos globalisasi. Pertahankan apa yang sudah kita miliki, kita jangan kehilangan identitas dalam menghadapi globalisasi,” kata Adrianus, di Keraton Ismahayan Landak tiga hari lalu di Ngabang.
Perbedaan yang ada diantara kita, lanjut Adrianus, jangan dijadikan masalah, tapi perbedaan itu dijadikan kelebihan kita untuk membuktikan kepada dunia, bahwa keanekaragaman budaya yang berbeda kita bisa hidup rukun dan damai. “Ini sebagai modal untuk melangkah kemajuan, olah karena itu kita jangan memperuncung perbedaan itu, tapi mari kita pupuk persamaan yang ada, untuk dipakai sebagai tali pengikat, diantara perbedaan yang ada,” ungkapnya.
Mantan Kadis Pendidikan Landak ini, tidak setuju selalu mempersalahkan perbedaan, tapi perbedaan sebagai anugarh dari Tuhan Yang Maha Esa.
“Kita bisa mencontohkan pakain saya ini hanya merah, kurang begitu indah, tapi ketika ada warna lain, pakaian ini enak dipandang mata. Begitu juga dengan pakain pangeran warna hitam polos, ketika ada warna lain, akan terasa pebedaannya kelihatan begitu tampan atau cantik,’ beber mantan alumnus S3 Unpad Bandung Jawa Barat. (wan)
You can leave a response, or trackback from your own site.

0 Response to "Tidak Setuju Mempersalahkan Perbedaan"


Powered by www.tvone.co.id