Tunggakan Rekening Listrik Landak 3 Miliar Lebih

20.51 Diposting oleh HERI IRAWAN
Kanisisus: PLN Siap terima Pengaduan Pelanggan
NGABANG- PT.PLN (Persero) Ranting Ngabang, tampaknya terus berupaya menurunkan tunggakan rekening. Sudah hampir masuk dipertengahan tahun 2009 ini, PLN Ranting Ngabang, belum bsia berbuat banyak menurunkan tunggakan rekening pelanggan listrik. Berdasarkan data dari PLN Ranting Ngabang tanggal 31 Maret 2009, jumlah tunggakan rekening pelanggan listrik di Bumi Intan tercatat Rp.2.962.272 490. Tetapi pada per 30 April 2009 sudah mencapai angka Rp.3.075.434.815, naik sekitar Rp.113.162.325.
“Tunggakan ini terdiri dari masing-masing Sub.Ranting yang termasuk Ranting PLN Ngabang antara lain: Sub.Ranting Ngabang menunggak sebayak Rp. 624.826.540, Senakin Rp.513.772.925,Pahauman Rp.815.721.970, Darit Rp.907.396.885, dan Serimbu Rp.213.716.495,” kata Menejer PLN Ranting Nabang, Kanisius Kader, menjawab awak Koran ini, Rabu (13/05/09), kemarin di ruang kerjanya.


Dia mengatakan, naiknya tunggakan rekening listrik dari para pelanggan ini tidak menurutkan semangat pemutusan aliran listrik kepada setiap pelanggan yang sengaja atau tidak karena telah mengabaikan pembayaran rekeningnya yang sudah menjadi kewajibannya untuk membayar serta melunasi tunggakannya biar pelanggan berkurang asalkan tidak nunggak. Menyingung adanya masyarakat yang mengadu sehubungan ketidak cocokan pembayaran dengan catatan pemakainan daya setiap bulannya? Pria kelem ini menegaskan siap menerima dan menyelesaikan permasalahanya sampai tuntas. “Supaya antara pelanggan dengan pihak PLN saling membantu dalam informasi, misalnya ada pelanggan yang 2 bulan berturut-turut hanya membayar beban secara diam-diam tetapi begitu bulan berikutnya pembayarannya membengkak lalu mencak-mencak protes kepada petugas bahkan sampai menghadap Manejer.
Hal seperti inilah yang perlu kita komonikasikan agar para pelanggan jangan hanya mau enaknya saja tetapi sakitnya tidak mau,” katanya.
Jika terjadi sudah dua kali hanya membayar beban saja juga harus komlain terahadap petugas kenapa kecil sekali pembayaranny? Dia menjelaskan segera diselesaikan dimana kekeliruan petugas Pencatat Meter (Cater) yang bertugas dilapangan untuk mencatat meter para pelanggan jika ada kekeliruan antara pelanggan dengan PLN kami sudah siapkan kotak Pengaduan berupa complain maupun saran dari semua pihak.
“Karena kami sudah mewanti-wanti terhadap para cater untuk bekerja dengan baik kalau tidak mau bekerja dengan sungguh-sungguh kami akan memberikan sangsi terhadap petugas Cater bila perlu dipecat dan diganti dengan orang yang mau bekerja dengan sungguh-sungguh,” jawab Kanisius Kader seraya menambahkan mesin pembangkit yang disewa sudah diperbaiki dan sudah difungsikan tetapi satu mesin yang rusak berat masih dikirim dan sedang diperbaiki. (wan)


You can leave a response, or trackback from your own site.

0 Response to "Tunggakan Rekening Listrik Landak 3 Miliar Lebih"


Powered by www.tvone.co.id