Timanggong Diminta Pantau Kinerja Pemerintah

08.26 Diposting oleh HERI IRAWAN
MENJALIN-Peran para Timanggong yang ada di Kabupaten Landak diakui Bupati Landak Adrianus Asia Sidot sangat membantu tugas dari jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Landak. Apalagi dalam mengemban tugas Adrianus sebagai Bupati Landak. “Saya merasa sangat-sangat terbantu dengan peran para Timanggong ini. Dalam waktu tiga tahun saya jadi Bupati, rasanya sangat terbantu dengan adanya Timanggong ini,” ujar Bupati ketika launching buku kamus bahasa Dayak Kanayatn, pekan lalu di Kecamatan Menjalin.

Menurutnya, jika ada masalah ditengah-tengah masyarakat, peran para Timanggong sangat berarti sekali. Timanggong bersama perangat adat lainnya bisa menyelesaikan suatu masalah yang terjadi dimasyarakat. “Tapi memang kita tidak bisa memberi honor yang layak ke para Timanggong. Namun paling tidak kita mengharapkan para Timanggong dan pengurus adat lainnya untuk terus memantau kinerja Pemerintah,” pintanya.
Ia lantas mencontohkan seperti pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) yang ditarik dari masyarakat. Pemungutan PBB inipun tidak terlalu besar, paling tinggi hanya Rp. 40 ribu sampai Rp. 50 ribu, tidak ada yang jutaan per orang. “Penarikannyapun kita lakukan sekali dalam setahun. Tapi meskipun demikian PBB ini banyak yang tidak terbayar oleh masyarakat kita. Padahal PBB ini merupakan kewajiban kita. Jadi mari kita sama-sama membangun Landak ini,” pintanya. (wan)
You can leave a response, or trackback from your own site.

0 Response to "Timanggong Diminta Pantau Kinerja Pemerintah"


Powered by www.tvone.co.id