Konsisten Kembangkan UPR

20.54 Diposting oleh HERI IRAWAN
Distan Landak Targetkan Bibit Terbaik
NGABANG - Seiring dengan perkembangan penduduk yang ada di daerah Kabupaten Landak merupakan salah satu gambaran bahwa pembangunan di berbagai sektor juga secara terus menerus mengalami peningkatan.
Tidak terkacuali bidang perikanan khususnya Unit Perbenihan Rakyat (UPR) juga harus selalu di tingkatkan dan di kembangkan. sehingga kedepannya usaha ini akan dapat memenuhi standar yang lebih baik bahkan dapat melahirkan benih ikan yang berkualitas.
"Kita sudah komit untuk tahun depan mengenai UPR ini akan kita kembangkan lagi. karena mulai dari tahun 2001 UPR ini di landak memang cukup berkembang dengan pesat dan pada akhirnya itu kurang memuaskan," kata Gst. Basrun Kabid Perikanan dan peternakan Distan Kabupaten Landak kepada Kapuas Post senin (16/03) di ruang kerjanya kemarin.
Menurutnya dari hasil yang sudah di berikan beberapa waktu lalu sebenarnya memang sudah memiliki nilai tambah yang cukup besar hanya saja di karenakan semangat yang cepat puas sehingga keberadaan, khususnya UPR kembali mengalami kelesuan dan ini yang membutuhkan upaya agar UPR yang ada di Kabupaten Landak ini kembali dapat menjalani pungsinya dengan baik.
"Sebenarnya sudah bagus, cuma karena kita ini rasa cepat puas ini yang membuat perkembangan itu lamban. bahkan bisa jadi ini tidak memiliki perkembangan. tetapi kalau saja kita berpikir kalau perkembangan yang ada ini harus terus menerus di kembangkan tentu akan lebih baik,"ungkapnya.
Untuk itu katanya, dengan kondisi yang ada pihaknya tetap konsisten akan kembali membangun UPR yang ada di Kabupaten Landak bahkan akan di perlengkapi dengan berbagai akses lainnya seperti Perda yang secara khusus akan mengatur kegiatan ini. selain itu katanya UPR juga ke depannya akan di Sertifikasikan sehingga hasil benih ikan yang di keluarkan oleh UPR yang ada di daerah ini sudah tidak meragukan lagi.
"Kita Ingin seperti itu, jadi usaha yang ada ini akan di atur dengnan Perda dan juga setiap UPR ini akan memiliki Sertifikasi. jadi hasil bibit ikan yang di keluarkan oleh UPR ini tidak meragukan dalam arti yang terbaik. kita berkeinginan Kabupaten Landak adalah yang terbaik dalam hal bibit ikan," harapnya.
Sehingga untuk 2010 mendatang pihaknya juga masih terus akan melakukan berbagai pembenahan di bidang UPR sehingga seluruh UPR yang ada di landak ini akan dapat lebih maju dan berkembang.
"Mengenai penguatan mnodal bagi UPR, masih kita kembangkan Binsos (Bantuan Sosial) yang artinya petani UPR ini akan dapat mengelola usaha mereka lewat penguatan modal ini. dan modal ini juga akan di gulirkan petani kepada UPR mereka sehingga modal ini akan dapat hidup dan di kembangkan terus menerus,"paparnya.
Dengan demikinan katanya, seraya berharap ada krja sama dari pihak petani dan Pemda khususnya Distan sehingga ke depannya potensi kolam air tawar dan perbenihan ikan yang berkualitas itu akan dapat tercapai dengan baik. (wan)
You can leave a response, or trackback from your own site.

1 Response to "Konsisten Kembangkan UPR"

  1. Anonim Said,

    UPR itu sebenar nya istansi dari pemerintah atau dari kelompok tani masyarakat ya pak?,,,,,,,,,,,,,
    dan kalau boleh tau unit instansi dari pemerintah kabupaten landak di bidang perikanan itu apa saja dan dimana lokasi nya?,,,,,,,,


    mohon jawaban nya pak ?,,,,,,terima kasih.

    Posted on 13 Agustus 2011 pukul 00.11

     

Powered by www.tvone.co.id