NGABANG - Penantian panjang siapa menjadi ketua devenitif DPRD Kabupaten Landak terjawab sudah. Setelah dua orang wakil ketua DPRD disahkan dari masing-masing partai peroleh kursi terbanyak yakni Klemen Apui dari Golkar dan Markus Amid dari Demokrat. Kini dari PDI Perjuangan sudah mengesahkan calon ketua DPRD devinitif yakni Heri Saman SH MH.
“Surat dari DPP PDIP Perjuangan No. 2980/IN DPP/X/2009 tentang pengesahan calon ketua DPRD Landak sudah kita terima yang mengesahkan Heri Saman SH MH sebagai calon Ketua DPRD Landak periode 2009-2014 yang diajukan dari PDI Perjungan,” ungkap Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Landak, Bernadius Maryadi kepada wartawan, belum lama ini.

Sebelumnya nama-nama yang diajukan ada dua yakni Mohzai SP dan Heri Saman SH MH. Pengajuannya dari DPC Landak ke DPD Kalbar kemudian baru ke DPP. “Nah surat dari DPP sudah kita terima dan yang disahkan sebagai calon ketua Heri Saman,” kata Alex begitu ia disapa seraya menambahkan, untuk Senin (2/11) dijadwalkan akan digelar sidang paripurna pengesahan pimpinan DPRD Landak. sedangkan pelantikan masih menunggu.
Terpisah, Calon Ketua DPRD Divenitif Heri Saman dikmintai komentarnya, dirinya tetap siap lahir dan batin, karena jabatan adalah amanah dan sesuai UU Susunan dan kedudukan (susduk), yang menegaskan siapa yang berhak menjadi ketua adalah dari partai politik peroleh kursi terbanyak di DPRD.
“Kita siap melaksanakan tugas dan fungsi sebagai anggota maupun ketua dewan,” ujarnya.
Ketika ditanya apa program jangka pendek jika setalah menjabat ketua DPRD? Adapun yang didepan mata adalah membahas RAPBD tahun 2010 yang sekarang sudah dibahas di tingkat DPRD. Mudah-mudahan Kabupaten Landak diketok palu tercepat dari pada tahun lalu-lalu,” ucapnya singkat. (wan)
You can leave a response, or trackback from your own site.

0 Response to "DPP PDI Perjuangan Setuji Heri Saman Ketua DPRD Devinitif"


Powered by www.tvone.co.id