IOF Landak Gandeng PP Gelar Offroad 2009

11.44 Diposting oleh HERI IRAWAN

Memperebutkan Piala DR. Drs. Adrianus AS. M.Si
NGABANG – Kegiatan olahraga otomotif adventure offroad di Kalimantan Barat bakal semakin semarak sepanjang 2009 ini. Ini karena komisariat cabang (Komcab) Indonesian Offroad Federation (IOF) Kabupaten Landak sepakat untuk menggelar kompetisi Offroad 2009, memperebutkan Piala DR. Drs. Adrianus Asia Sidot. M.SI pada tanggal 12-13 Desember 2009 di daerah gunung Sehak Kecamatan Ngabang Kabupaten Landak.

“Pada kegiatan ini kita dari Komcab IOF Kabupaten Landak mengandeng Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Landak,” kata Ketua Komcab IOF Kabupaten Landak Gusti Aguskurniawan, didampinggi Ketua Panitia Offroad 2009 , Rosiadi Mamba, kepada awak koran ini, disela-sela rapat pembentukan panitia Kamis (19/11), kemarin di Ngabang.
Dia menjelaskan, kegiatan tersebut lebih banyak mengandung unsur wisata. Karena selama perjalanan, peserta akan melewati kawasan hutan yang rindang, asri, dan menawan dengan pemandangan Gunung Sehak.
”Karena ini sudah ada dikoran kita sudah bisa menerima pendaftaran terbuka untuk se Kalimantan Barat. Selain itu, pemberitahuan ini juga melalui surat setiap Komda IOF se Kalimantan Barat,” kata pria berkumis tebal ini, seraya mengatakan untuk kelas yang dilombakan adalah kelas bebas dan pemula.
Ditempat yang sama Ketua Panitia, Rosiadi Mamba mengatakan, kejuaraan ini bertujuan untuk mengkampanyekan kepedulian terhadap lingkungan di Kabupaten Landak. Selain itu, sebutnya, kejuaraan ini untuk memperat hubungan antara off-roader dari berbagai provinsi se Kalimantan Barat. “Kita ingin menjalin silaturrahmi melalui kejuaraan seperti ini. Sehingga tumbuh kepekaan sosial bila ada di antara saudara kita yang menimpa musibah seperti di Padang,” ujarnya.
Ia menambahkan, informasi dan pendaftaran bisa menghubungi Komcab IOF Kabupaten Landak di Jl Karya No. 14 Ngabang telp 08125611311 (Agus Kurniawan), 081352438486 (Heri Irawan), 081522556645 (Ucok). (wan)
You can leave a response, or trackback from your own site.

0 Response to "IOF Landak Gandeng PP Gelar Offroad 2009"


Powered by www.tvone.co.id